Fam Trip Great Media China 2016 Nikmati Fenomena GMT

    Teks : Annisa Filania

    Foto : Sofi Aida Sugoharto

    Balikpapan, 9 Maret 2016 – Fenomena GMT yang konon hanya terjadi 350 tahun sekali telah berhasil dan sukses menarik banyak wisatawan lokal maupun mancanegara untuk menyaksikan langsung peristiwa ini di 12 titik di Indonesia. Pada tanggal 9 Maret 2016, diperkirakan pukul 08:58:19 WIB, akan terjadi fenomena total solar eclipse yang langka, dan dapat disaksikan di sejumlah kota besar di Tanah Air, yaitu: Palembang, Tanjung Pandan, Palangkaraya, Balikpapan, Palu, Ternate, dan Sofifi.

    Fenomena langka ini tentu saja tidak dibiarkan terlewati begitu saja. Kementerian Pariwisata Indonesia dibawah komando Bapak Arief Yahya, mengapresiasi kerja sama pemerintah provinsi dan jajarannya dengan pemerintah pusat dalam mewujudkan promosi wisata GMT. Hal ini terlihat dari persiapan pihak Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Mancanegara yang mencanangkan program Fam Trip Media Great China 2016 bekerjasama dengan pemerintah Kalimantan Timur untuk mempromosikan event skala nasional ini oleh Kementeriaan Pariwisata dalam promosi Wonderful Indonesia.

     

    IMG-20160309-WA0006

    Detik – Detik Fenomena GMT

    Pada hari ke-enam, setelah perjalanan Fam Trip Media Great China 2016 mengunjungi beberapa objek wisata selam di Kepulauan Derawan, akhirnya perjalanan ini ditutup dramatis dengan pertunjukan total solar eclipse. Kesebelas jurnalis yang berasal dari Hongkong ini sangat takjub ketika mendapatkan kesempatan langka, menyaksikan peristiwa Matahari tertutup oleh Bulan, di Pantai Kilang Mandiri, Balikpapan. Meskipun peristiwa GMT ini hanya berlangsung dalam waktu yang singkat, namun mereka mengaku sangat berbahagia dan bangga bisa menjadi saksi dari gerhana matahari total ini.

    Setelah selesai menyaksikan pertunjunkan GMT, para peserta Fam Trip Media Great China 2016 melanjutkan city tour selama di Balikpapan. Beberapa kegiatan yang mereka lakukan antara lain, wisata kuliner menikmati makanan tradisional setempat, seperti olahan istimewa Kepiting Lada Hitam ala Dandito dan menyicipi buah-buahan cempedak, durian, dan rambutan. Hal yang tak kalah menarik lainnya yang menjadi favorite peserta trip yaitu, kesempatan menjenguk langsung primata hidung panjang dari Kalimantan, yaitu Monyet Bekantan.

     

    <span class="icon-user"></span>

    Annisa Filania

    Social Media Specialist

    Facebook comments

    Website comments