Tips Memilih Dive Operator/Dive Centre
Ketika tiba waktunya Anda ingin melakukan perjalanan selam, membeli peralatan selam, atau bahkan mengambil kursus menyelam, bagaimana Anda memilih dive operator/dive centre yang tepat? Berikut kami rangkum beberapa tips yang bisa berguna untuk Anda…
1. Ketahui kebutuhan Anda
Pertama-pertama, Anda harus tahu apa yang Anda butuhkan, karena dive centre yang harus Anda kunjungi adalah yang mampu menjawab kebutuhan Anda tersebut. Misalnya, jika Anda seorang penyelam yang baru mendapatkan sertifikasi, jangan mendatangi toko yang menjual peralatan selam tehnis hanya karena termakan rayuan marketing. Ketahui kebutuhan dan batas kemampuan Anda.
2. Lakukan riset
Di sini lah internet memegang peranan. Telusuri website-nya, apakah mereka memiliki website atau tidak, seperti apa tampilan website mereka, apakah terus di update, dsb. Lalu, lihat ulasan dan komentar konsumen, tapi jangan langsung percaya. Lihat dulu secara keseluruhan, jangan satu komentar buruk langsung menganggap operator atau dive shop tersebut jelek. Bisa jadi konsumennya yang terlalu subjektif. Kemudian intip sosial medianya, foto-fotonya, dan interaksinya terhadap para pengikutnya.
3. Bagaimana kesan pertamanya
Ketika Anda memutuskan untuk menghubungi dive operator/centre, perhatikan bagaimana mereka menyapa Anda. Karena dengan maraknya persaingan yang ada sekarang ini, serta jasa yang mereka jual, keramahan pun memegang peranan penting. Sadar ataupun tidak, dive operator/centre yang memiliki guide dan kru yang ramah akan mendatangkan banyak tamu. Dan dari sisi konsumen, siapa sih yang tidak ingin disambut dengan ramah dan hangat?
4. Perhatikan pelayanannya
Ketika Anda sudah memutuskan dive operator/centre mana yang Anda pilih dan tiba waktunya untuk melakukan perjalanan selam, perhatikan bagaimana pelayanan para guide dan kru. Apakah mereka membantu, memberikan briefing yang tepat, menyediakan peralatan yang berkualitas, ataupun menyewakan alat-alat selam dalam kondisi yang bagus? Dive operator/centre yang bagus seharusnya memperhatikan semua aspek itu.
5. Dukung terus dive operator/centre Anda!
Dive operator/centre pada dasarnya berdiri karena orang yang memilikinya mempunyai kecintaan lebih terhadap dunia selam dan mereka akan bekerja keras untuk memberikan pelayanan terbaik untuk para tamunya. Jadi, jika Anda sudah menemukan dive operator/centre yang tepat, maka dukunglah mereka. Jangan sembarang membeli peralatan online tanpa Anda mengetahui kualitas atau pun mereknya. Jangan pula mengikuti pelatihan hanya karena berdasarkan harga yang lebih murah.